Wisata Alam Bantimurung Maros akan Diperluas dan akan menjadi wisata kelas dunia

MAROS,-Area parkir Taman Wisata Alam Bantimurung akan diperluas. Area parkir ini akan dipindahkan ke dekat pintu gerbang. Pemindahan ini dilakukan karena area taman wisata alam Bantimurung juga akan diperluas.
“Area parkir akan lebih luas dan nyaman bagi pengunjung karena juga lakukan pembenahan dan penambahan sarana serta prasarana Bantimurung,” ujar Bupati Maros HM Hatta Rahman.
Selain itu, air terjun Bantimurung akan dilengkapi sarana waterboom yang saat ini memasuki tahap finishing.
Waterboom ditargetkan sudah bisa dioperasikan bulan Juni mendatang atau sebelum Ramadhan tiba. Sedangkan konsep Bantimurung akan diubah dengan mengusung konsep ‘back to nature’.
Saat ini Bantimurung sudah tidak lagi bernuansa alam, misalnya tempat duduknya yang dilapisi keramik putih, kolam renang yang lantainya juga dari keramik.
“Kita mau, ketika orang berkunjung ke Bantimurung nuansa alamnya terasa. Jadi nanti tempat duduknya, kolamnya dilapisi bebatuan. Gazebo dan beberapa fasilitas lainnya akan dibuat dengan nuansa alam,” ungkapnya, Kamis (13/3/2014)

SUMBER

3 komentar:

Agan mampir di blog ane juga ya. Gan tau teknik social bookmarking ? Nih ane share tools SEO gratis gan > http://submit.artikelbebas.com/ lumayan sekali klik bisa dapet ratusan pengunjung :)

Post a Comment