Aktifkan Facebook Timeline di Profil Facebook

Aktifkan Facebook Timeline di Profil Facebook - Pada kesempatan kali ini, saya ingin sedikit memberi tutorial bagaimana cara mengaktifkan fitur baru Facebook yaitu Facebook timeline. Contohnya bisa dilihat di gambar di bawah ini:




klik untuk memperbesar gambar

Ini merupakan fitur baru dari Facebook di bagian profil penggunanya 'timeline'. Namun untuk mengaktifkan fitur ini, yang harus diperhatikan terlebih dahulu adalah:


- Fitur Timeline belum dirilis secara publik karena masih dalam tahap beta, jadi mungkin saja terdapat bug.


- Untuk melakukan tutorial dibawah, pembaca harus sudah menverifikasi akun FB (dengan nomor telepon)



Langsung saja simak bagaimana cara menggunakan fitur baru ini:


1. Log in ke account Facebook kalian masing-masing, lalu masuk ke  https://developers.facebook.com/apps. Lalu klik izinkan

“keyword

2. Selanjutnya, klik Create New App di pojok kanan atas, untuk nama applikasinya silakan dinamai sesuka hat, lalu klik lanjutkan.

3. Jika sudah, pilih edit app atau bisa langsung klik menu Open Graph di sidebar kiri seperti gambar di bawah ini:
“keyword

4. Maka kalian akan diperintahkan untuk membuat suatu aksi di kolom yang disediakan, buat aksi masuk akal yang bisa dilakukan aplikasi, contohnya di kolom pertama diisi watch lalu dikolom kedua diisi movie lalu klik mulai. Atau  seperti ini:

“keyword

5. Lalu buka halaman utama Facebook, maka akan ada pemberitahuan untuk menggunakan tampilan beta Facebook Timeline. Jika tidak ada di halaman utama, coba lihat di bagian profil kalian. Jika ingin menggunakannya klik gunakan sekarang.

6. Selesai, maka kalian bisa menikmati tampilan baru profil Facebook kalian, selanjutnya yang harus kalian lakukan adalah mengganti cover dan lainnya sesuai keiinginan.

Sekian postingan saya mengenai Aktifkan Facebook Timeline di Profil Facebook, selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

0 komentar:

Post a Comment